Ketua Umum Pimpinan Pusat Syarikat Islam (SI) Hamzan Zoelva meluncurkan aplikasi bayar zakat online dengan alamat situs: indonesiaberzakat.org. Lewat aplikasi ini umat bisa membayar zakat dalam jumlah berapapun dengan cara yang lebih mudah.
Aplikasi ini secara resmi di-launching di sela-sela Musyawarah Kerja Nasional I Syarikat Islam yang berlangsung di Pusat Diklat Mahkamah Konstitusi, Cisarua, Bogor, Jawa Barat pada Jum’at malam (19/5).
Hamdan mengaku aplikasi zakat ini juga dibantu melalui kerjasama dengan sejumlah perbankan nasional, antarai BNI, BRI dan Bank Mandiri. Ia berharap aplikasi zakat ini bisa menjadi salah satu lembaga zakat terkemuka di Indonesia.
“Harapan kita indonesiaberzakat.org ini bisa menjadi lembaga zakat terkemuka di Indonesia. Tolong sampaikan ke teman-teman Syarikat Islam untuk membayar dengan metode ini,” pesannya.
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) ini juga mengimbau bahwa zakat yang diterima oleh indonesiaberzakat.org ini tidak harus dalam jumlah besar. Pihaknya siap menampung berapapun jumlah zakat yang dikirim umat lewat aplikasi tersebut.
“Walaupun Rp 1.000 perak, Rp 2.000 perak. Tapi bila dibayar oleh 5 juta orang saja, sudah 10 milyar,” cetus mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) ini.
“Ini akan sinergi dengan program DPC dan PAC di seluruh Indonesia. Mudah-mudahan niat baik kita mendapatkan rahmat Allah, dan dimudahkan Allah,” lanjutnya.
Untuk diketahui, Sarekat Islam adalah salah satu organisasi tertua di Indonesia, dahulunya bernama Sarekat Dagang Islam (SDI). Perkumpulan ini dibentuk oleh pedagang-pedagang Islam yang menentang politik dan sistem ekonomi Belanda.
Tokoh sentral Ormas ini adalah HOS Tjokroaminoto, salah seorang guru bangsa, tempat tokoh-tokoh besar seperti Presiden Soekarno, Semaoen, Alimin, Kartosuwiryo, dan Tan Malaka menimba ilmu. (****)
sumber: istanapos.com