WAKIL BUPATI GARUT HADIRI HALAL BIL HALAL PAC SYARIKAT ISLAM KADUNGORA
Bertempat di Mesjid At-Taqwa Kadungora, Minggu (02/07/2017), dilaksanakan silaturahmi halal bihalal antara wakil Bupati Garut dr Helmi Budiman dengan Pengurus Anak Cabang (PAC) SI Se-Kecamatan Kadungora, turut hadir Forkopimkec dan dihadiri oleh Ketua SI Kabupaten Garut yang berindak pula sebagai penceramah.
Mengawali acara ketua SI Kabupaten Garut, menyampaikan ikrar silaturahmi atas nama Syarikat Islam Kabupaten Garut kepada Wakil Bupati dan seluruh jajarannya karena tidak menutup kemungkinan para anggota SI dalam waktu satu tahun pernah berbuat kesalahan.
Ketua SI Kabupaten Garut juga mengatakan bahwa Syarikat islam Kabupaten Garut akan terus bersinergi dengan pemerintah serta mendorong visi dan misi pemerintah guna menciptakan Garut yang bermartabat, nyaman dan sejahtera.
Sementara itu Wakil Bupati dr Helmi Budiman dalam sambutannya mengatakan, dirinya dan seluruh jajarannya di Kabupaten Garut juga menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin karena pasti selama ini ada hal-hal yang tidak berkenan.
Wakil Bupati menambahkan khusus bagi dunia pendidikan, kepada bapak ibu guru dan juga oang tua hendaknya dapat terus menjaga anaknya dari dampak negative yang ditimbulkan oleh teknologi yang semakin canggih ini, disamping itu juga dapat menghindarkan mereka dari pengaruh Narkoba yang semakin merajalela.
Acara diakhiri dengan penyampaian urian hikmah halal bihalal oleh ketua SI Kabupaten Garut serta pembagian tas dan keperluan sekolah lainnya kepada puluhan anak-anak Kp. Tanggulun, Kecamatan Kadungora.
sumber: facebook @syarikat.islam.125