Jakarta, law-justice.co – Wakil Presiden Jusuf Kalla menggelar pertemuan dengan pimpinan ormas-ormas Islam di rumah dinasnya, di Jakarta, Jumat malam.
Wapres dalam kesempatan tersebut didampingi Kapolri Tito Karnavian, Mensesneg Pratikno, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.
Seperti dikutip Antara, para undangan telah berdatangan sejak pukul 18.30 WIB, sementara pertemuan dimulai sekitar 19.30 WIB.
Tampak di antaranya Ketua Umum PP Muhammadiyah Haidar Nashir, Ketua Syarikat Islam Hamdan Zoelva, Ketua MUI Ma’ruf Amin, Wakil Ketua MUI Zainut Tauhid, Cendekiawan Muslim Azyumardi Azra, Ketua Majelis Penasehat PP Persis Maman Abdurrahman, Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj.
Pertemuan itu diperkirakan menyikapi aksi bela kalimat tauhid yang menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung Kementerian Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan, Jakarta, Jumat (26/10) siang.
Massa aksi menuntut pemerintah mengusut oknum Gerakan Pemuda (GP) Ansor atau barisan serbaguna (Banser) Nahdlatul Ulama (NU) yang diduga menjadi pelaku pembakaran bendera bertuliskan kalimat tauhid beberapa waktu lalu.