Jakarta,- Sebagai organisasi tertua di Indonesia, Syarikat Islam (SI) melakukan kerjasama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS Ketenagakerjaan) perihal memperluas kemitraan. Kerjasama tersebut ditandatangani oleh Ketua Umum SI, Dr. Hamdan Zoelva dan Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, Agus Susanto di Hotel Hermitage, Jalan Cilacap, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (6/2).Dalam sambutannya, Hamdan Zoelva menyambut baik kerjasama yang dilakukan oleh SI dengan BPJS Ketenagakerjaan. “SI yang telah berdiri sejak tanggal 16 Oktober 1905 telah banyak melahirkan tokoh-tokoh nasional dan hingga saat sekarang masih eksis dengan jumlah kader serta organisasi sayap yang mencapi jutaan orang di seluruh Indonesia,” kata Hamdan.Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini melanjutkan bahwa dengan adanya kerjasama antara SI dengan BPJS Ketenagakerjaan berarti telah memperluas jaringan SI. “Diharapkan nanti kerjasama ini akan menguntungkan kedua belah pihak. Untuk SI sendiri dengan kerjasama ini berarti telah membuka jaringan ke BPJS Ketenagakerjaan,” ujarnya.Sementara itu, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, Agus Susanto, mengutarakan kerjasama dengan SI merupakan kerjasama yang baik yang mana BPJS Ketenagakerjaan ingin memperluas kepesertaan. “Kerjasama dengan SI merupakan kesempatan bagi BPJS Ketenagakerjaan untuk memperluas kepersertaan karena sebagai organisasi massa, jumlah kader SI diseluruh Indonesia sangat banyak. Jadi harapannya semua anggota SI menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan,” tutur Agus.Dalam acara penandatanganan kerjasama juga dihadiri oleh Serikat Pekerja BPJS Ketenagakerjaan serta beberapa organisasi serumpun SI. Terlihat organisasi serumpun SI yang hadir yakni Ketua Umum Pimpinan Pusat Pertahanan Ideologi Syarikat Islam (PP Perisai) Chandra Halim, Ketua Umum Pengurus Besar Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (PB SEMMI), Bintang Wahyu Saputra, Ketua Umum Wanita Perisai, Ketua Umum Wanita SEMMI, Gerakan Tani Serikat Islam (Gertasi), Pemuda Muslimin dan beberapa orang pengurus DPP SI.sumber: suarasi.com